RADIO SEHATI
  • Beranda
  • Selayang Pandang
  • Jadwal Special Program
  • Kerjasama dan Iklan
  • Profil Pengelola
  • Alamat Kontak
RADIO SEHATI
Home BERITA

Jaga Kamtib dan Iklim Investasi, Polisi Tuntaskan 3.326 Perkara Premanisme

Liq Taufiq Penulis: Liq Taufiq
Kamis, 15 Mei 2025
Jaga Kamtib dan Iklim Investasi, Polisi Tuntaskan 3.326 Perkara Premanisme

Jaga Kamtib dan Iklim Investasi, Polisi Tuntaskan 3.326 Perkara Premanisme

Share on FacebookShare on Twitter

RADIO STREAMING SEHATI - Operasi Kepolisian Kewilayahan serentak yang digelar Polri sejak 1 Mei 2025 telah berhasil menyelesaikan 3.326 perkara premanisme. Operasi ini merupakan komitmen Polri dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan iklim investasi nasional.

Dilansir dari laman polri.go.id, Kadivhumas Polri, Irjen Pol Sandi Nugroho, menegaskan operasi ini sebagai upaya konkret memberantas premanisme yang mengganggu keamanan dan menghambat investasi.

“Kami tidak akan mentolerir aksi-aksi intimidatif, pemerasan, maupun kekerasan,” tegas Irjen Sandi, baru-baru ini.

Operasi menyasar berbagai kejahatan seperti pemerasan, pungli, pengancaman, pengrusakan, pengeroyokan, penganiayaan, penghasutan, pencemaran nama baik, penyebaran berita bohong, ujaran kebencian, hingga penculikan. Irjen Sandi menambahkan, “Premanisme dalam bentuk apa pun tidak bisa dibiarkan.”

Sejumlah kasus menonjol berhasil diungkap, antara lain pengamanan sembilan pelaku premanisme di Subang, penangkapan 85 preman di Tangerang, pengamanan 146 pelaku di Banten, pemanggilan Ketua Grib Kalteng terkait penutupan PT BAP di Kalteng, dan pengamanan 10 orang yang membawa sajam dan senjata api di Jakarta Selatan.

Baca Juga Pelaku Penganiayaan dan Pengrusakan di Ciawi, Tasikmalaya Ditangkap Polisi
Polri mengambil langkah strategis seperti penyelidikan dan penegakan hukum terhadap ormas yang melakukan tindak pidana, razia pungli dan premanisme, pengecekan legalitas ormas, koordinasi dengan ahli dan pemangku kepentingan, hingga rekomendasi pembekuan izin ormas yang terbukti melakukan tindak pidana.

Sinergi dengan TNI, pemerintah daerah, dan pemangku kepentingan lainnya juga dilakukan untuk menciptakan stabilitas keamanan berkelanjutan di seluruh Indonesia. Operasi ini menunjukkan komitmen Polri dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat dan dunia usaha.***

Related Posts

Keren! Desa Ini Berhasil Manfaatkan Teknologi AI untuk Layani Warga
BERITA

Keren! Desa Ini Berhasil Manfaatkan Teknologi AI untuk Layani Warga

Rabu, 11 Juni 2025
Yuk Kita Dukung, Timnas Indonesia Hadapi Jepang di Laga Pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026
BERITA

Yuk Kita Dukung, Timnas Indonesia Hadapi Jepang di Laga Pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 10 Juni 2025
Tan Joe Hok, Pahlawan Piala Thomas Indonesia  Meninggal Dunia
BERITA

Tan Joe Hok, Pahlawan Piala Thomas Indonesia  Meninggal Dunia

Senin, 2 Juni 2025
Penyanyi Senior Irianti Erningpradja Meninggal Dunia di Usia 59 Tahun
BERITA

Penyanyi Senior Irianti Erningpradja Meninggal Dunia di Usia 59 Tahun

Selasa, 27 Mei 2025
Delapan Kali Terpilih Jadi Anggota Dewan, Politisi Ini Raih Rekor Muri
BERITA

Delapan Kali Terpilih Jadi Anggota Dewan, Politisi Ini Raih Rekor Muri

Sabtu, 17 Mei 2025
Kenali 7 Sisi Positif Musik Rock yang Perlu Kamu Tahu
BERITA

Kenali 7 Sisi Positif Musik Rock yang Perlu Kamu Tahu

Jumat, 16 Mei 2025
  • Beranda
  • Selayang Pandang
  • Jadwal Special Program
  • Kerjasama dan Iklan
  • Profil Pengelola
  • Alamat Kontak
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Selayang Pandang
  • Jadwal Special Program
  • Kerjasama dan Iklan
  • Profil Pengelola
  • Alamat Kontak

© 2024 radiosehati.com

Klik Untuk Request dan Komen

RCAST.NET